TARIAN DAERAH DAN LAGU DAERAH
P5 KELAS 11 SMK LABOR BINAAN FKIP UNRI PEKANBARU
Disusun Oleh : Nicholas Austin (11 TKJ 2)
Asal/Sejarah Kesenian Daerah (Jawa)
Kuda Lumping yang juga kerap disebut Jathilan atau Jaran Kepang oleh masyarakat Jawa, dan merupakan tari tradisional Jawa yang menampilkan sekelompok prajurit yang tengah menunggang kuda. Tari Kuda Lumping berasal dari Ponorogo, tarian ini menggunakan bambu atau bahan lainnya yang dipotong dan dianyam menyerupai bentuk kuda, ditambah hiasan rambut tiruan dari tali plastik yang digelung atau dikepang, atau sejenisnya. Cat atau kain beraneka warna akan menghias anyaman kuda ini.
Lagu Cublak Cublak Suweng berkaitan erat dengan Wali Songo yang merupakan tokoh penyebar agama Islam di Pulau Jawa. Lagu dolanan ini berasal dari kawasan Jawa Timur yang diciptakan oleh Syekh Maulana Ainul Yakin yang juga dikenal sebagai Sunan Giri pada tahun 1442 M.
Lagu Gundul-gundul Pacul berasal dari Jawa Tengah. Tembang ini diperkenalkan oleh Sunan Kalijaga pada tahun 1400-an. Sunan Kalijaga sendiri adalah salah satu Wali Songo yang menyebarkan agama Islam di tanah Jawa.
Tujuan dan Manfaat kegiatan P5
P5 SMK Labor Binaan FKIP UNRI Pekanbaru kelas 11 yang bertemakan Bhinneka Tunggal Ika memiliki beberapa tujuan dan juga manfaat untuk dilaksanakan. Tujuan kegiatan dilaksanakan ialah sebagai penilaian siswa-siswi dalam kerja sama, kemampuan untuk menampilkan seni, dan juga kreativitas. Untuk manfaatnya ada beberapa. yaitu:
- Memperkenalkan dan mendorong siswa-siswi untuk mencari beragam seni dari beragam daerah di Indonesia.
- Mendorong kreativitas siswa dalam berkarya, menampilkan seni yang akan mereka pilih.
- Melestarikan kesenian daerah-daerah agar tidak punah
Teknis Pelaksanaan
Beberapa Teknis pelaksanaan pada masa kegiatan ialah:
- Pakaian yang digunakan untuk penampilan : Untuk tarian Kuda Lumping, pakaian yang deikenakan adalah pakaian tari khas jawa yang di sewa, dan untuk paduan suara adalah baju dan celana hitam serta sarung yang diselendangkan dengan topi canding.
- Properti yang dipakai : Untuk properti, hanya tarian Kuda Lumping yang memerlukan properti, yaitu properti kuda yang terbuat dari rotan yang juga disewa.
- Penyajian penampilan : Untuk penampilannya, Kuda Lumping disajikan oleh 4 orang (2 Laki-Laki, 2 Perempuan) menggunakan pakaian tari khas Jawa dan properti yang sudah disewa. Sedangkan paduan suara ditampilkan oleh 20 orang (Seluruh kelas 11 TKJ 2) yang menyanyikan lagu Gundul-Gundul Pacul & Cublak-Cublak Suweng dan disertai gerakan.